Beragam Jalan Menyapa-Nya –#BelajarDariRumah
Sinopsis.
Keharmonisan antarumat beragama bisa dimulai melalui penerimaan atas keragaman dan dicapai dengan upaya terus-menerus untuk mengakui adanya perbedaan. Sebagai upaya menuju itu, tak ada langkah lain selain memulainya dengan mengenal dan memahami keragaman: baik itu dalam hal keragaman tradisi, ajaran, budaya, agama, ragam ekspresi praktik keagamaan, maupun tata cara praktik dan ibadat yang ada di dalamnya. Film ini ingin menyampaikan pesan bahwa setiap ritual atau tata cara beribadah dalam agama dan kepercayaan sangatlah beragam. Keragaman itu bukan hanya pada praktiknya, melainkan juga pada makna dari ritual itu sendiri.
Film ini dapat digunakan sebagai bahan ajar lintas mata pelajaran seperti PPKn, Sejarah, Sosiologi, Antropologi, dan lain sebagainya. Bahan untuk memperkaya wawasan: Bacaan Pendamping Film Beragam Jalan Menyapa-Nya
Edisi #BelajarDariRumah ini adalah kerja kolaborasi antara tim Indonesian Pluralities dan Yayasan Cahaya Guru
___________________________
Pertanyaan Pembuka (sebelum menyaksikan film “Beragam Jalan Menyapa-Nya”)
Saat membaca judul film, apa yang muncul di benakmu?
Agama dan Kepercayaan
- Ada berapa banyak agama atau kepercayaan di Indonesia yang kamu ketahui?
- Sebutkan agama atau kepercayaan yang dianut oleh teman-temanmu?
- Apakah kamu pernah mengikuti kegiatan lintas agama? Ceritakan pengalamanmu!
- Lihatlah di sekitarmu, adakah kesempatan untuk bergotong-royong bersama teman-teman dengan agama atau kepercayaan yang beragam?
Refleksi
- Apa yang menurutmu paling berkesan dalam film tersebut?
- Ceritakan apa yang kamu dapatkan dari film tersebut ke dalam sebuah esai minimal 500 kata!
————————————
Catatan:
- Bahan ajar ini dapat digunakan untuk kegiatan belajar secara tatap muka langsung maupun secara daring, atau kombinasi keduanya.
- Bahan ajar ini tetap dapat diperkaya dengan menambahkan aktivitas yang sesuai konteks wilayah.
Unduh Bahan Ajar (klik pada tombol biru)